Ini Kerugian Finansial yang Terjadi Jika Api Menghanguskan Rumah

Array

Kerugian materiil dan imateriil langsung menanti begitu terjadi kebakaran rumah. Sebab, si jago merah dapat menimbulkan efek destruktif yang sangat parah.

Kerugian yang sudah pasti timbul adalah kerusakan bangunan rumah. Perabotan di dalamnya pun bakal ikut hangus terbakar. Melansir State Systems Inc, ada dua jenis kerugian ekonomi yang diakibatkan kebakaran. Ada kerugian langsung dan tidak langsung.

Kerugian langsung mencakup rusaknya bangunan rumah beserta barang-barang di dalamnya. Sementara itu, kerugian tidak langsung yang mungkin terjadi, antara lain pengeluaran tak terduga untuk menyewa tempat sementara, perbaikan rumah, hingga kehilangan aset berharga seperti dokumen penting dan surat-surat berharga.

Mengingat besarnya dampak yang timbul dari kebakaran rumah, maka sangat penting untuk mengantisipasi bencana tersebut dengan sejumlah langkah mitigasi. Beberapa cara untuk mencegah kebakaran, di antaranya mengecek instalasi listrik untuk menghindari korsleting, mematikan kompor segera usai memasak, tidak menyalakan api di benda-benda yang mudah terbakar seperti kain, plastik, dan sebagainya.

Jika dibutuhkan, pemilik rumah juga dapat menyiagakan alat pemadam api ringan (APAR). Alat tersebut akan membantu memadamkan api sebelum membesar dan menyebar ke seluruh bagian rumah.

 

sumber: https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-5156688/ini-kerugian-finansial-yang-terjadi-jika-api-menghanguskan-rumah

Array